Jumat, 26 September 2014

JAKARTA REPOSE PROJECT #1




Nama : Tirza Anthea
Umur : 20 tahun
Status : Belum Menikah
Profesi : Mahasiswa
Domisili : Jakarta Selatan






Penjelajahan #JAKARTAREPOSEPROJECT ini dimulai di salah satu coffee shop di area Cilandak Town Square pada Minggu, 14 September 2014. Informan pertama adalah Tirza Anthea, mahasiswi jurusan akuntansi di salah satu universitas negri di Depok. Membahas mengenai leisure time & place, cewek yang akrab di sapa Tirza ini mengaku suka hangout  ke mall bersama teman-temannya di sela-sela perkuliahan atau saat tidak ada tugas.
Bagi cewek yang hobi browsing, dengerin music dan tidur ini, mall merupakan one-stop place yang paling pas buat hangout bareng teman-teman. “karena kalau sama temen-temen kan rame, terus kebutuhannya beda-beda, di mall banyak tempat selain restoran jadi sekalian deh,” ujarnya saat ditanya alasannya gemar jalan ke mall.

The Leisure Places
Mall tidak hanya sebagai tempat jalan bareng teman, tapi juga sama pacar. Bagi Tirza yang biasanya pergi tanpa tujuan, mall menjadi pilihannya untuk sekedar menghabiskan waktu berdua sekaligus makan dan nonton.
sebenarnya gue sukanya sih ga ke mall, karena kan biasa kayak crowded trus pusing gitu karena banyak orang. Jadi gue lebih sukanya sih ga ke mall, tapi karena waktunya ga ada dan ga ada pilihan lain, ya yaudaah.”
Oleh karena itu, café, stand alone restaurant, atau tempat makan lain menjadi pilihan keduanya.
Selain ke mall, cewek yang lebih menyukai suasana outdoor ini juga pernah mengunjungi wisata mangrove di Pantai Indah Kapuk dan Dufan yang masih berada di wilayah Jakarta bersama dengan pacar dan teman-teman. Kedua tempat tersebut memberi kesan tersendiri karena lingkungannya yang berbeda dari mall dan perkotaan, sehingga memberikan kesan fresh, fun, dan thrilling.
            A quick escape! Dan seperti sebuah escape yang hanya dilakukan sesekali, kedua tempat itu juga hanya menyenangkan jika didatangkan sesekali saja, dan pada akhirnya Tirza harus kembali ke mall lagi dan lagi. Sebagai obat bosan, ia menyiasatinya dengan berganti-ganti mall setiap minggunya, misalnya minggu ini ia ke PIM, minggu depan ke Gandaria City.

First : friend’s recommendation!
Sebagai anak yang suka mencoba tempat makan baru. Pertama, ia akan meminta saran dari teman mengenai suatu tempat atau melihat dari Path. Jika belum puas dengan informasi yang didapat, ia akan mencarinya di google mengenai informasi lainnya, serta beberapa foto.
Hal pertama yang dilihatnya dari suatu tempat makan adalah interior dan ambience, sedangkan taste adalah prioritas selanjutnya. Tapi yang lebih penting lagi adalah quality time yang ia lewati, “ga masalah nongkrong dimana aja, yang penting quality time-nya itu


- Thank You-









Tidak ada komentar:

Posting Komentar